Berikut beberapa pertanyaan yang sering diajukan terkait pendaftaran santri baru kelas reguler.
1. Apakah kegiatan belajar mengajar (KBM) dilaksanakan secara online?
Jawab:
Iya, KBM dilaksanakan secara online penuh menggunakan Zoom selama 3 tahun. Namun, ada beberapa dars yang bisa diikuti secara offline, khususnya di tahun pertama bagi yang berdomisili di Jogja
2. Apakah ada batasan usia dan bisa untuk semua kalangan?
Jawab:
Minimal 17 tahun. Usia maksimal tidak ada.
Pendaftaran terbuka untuk umum, baik itu mahasiswa, yang sudah bekerja, bekeluarga, ataupun yang masih jomblo. Semua boleh mendaftar, asal bisa meluangkan waktunya minimal 1-2 jam per hari untuk belajar.
3. Apakah harus mahir Bahasa Arab? Apakah bahasa pengantarnya juga menggunakan Bahasa Arab?
Jawab:
Bahasa pengantarnya menggunakan Bahasa Indonesia. Minimal calon santri sudah pernah belajar dasar Bahasa Arab dan bisa memahami kitab yang nantinya dibaca. Insyaallah akan ada tes masuknya.
4. Saya sudah mendaftar dan melengkapi data. Bagaimana selanjutnya? Kapan tes atau seleksi masuknya?
Jawab:
Tes online sudah bisa langsung dikerjakan di web pendaftaran. Insyaallah akan kami informasikan kembali jika ada yang perlu disampaikan. Mohon ditunggu.
5. Apakah calon santri akhwat harus upload foto?
Jawab:
Khusus untuk akhwat tidak perlu upload foto.
6. Apakah bisa diinformasikan terkait jadwal pelajarannya?
Jawab:
Hampir setiap hari ada pelajaran. Biasanya sore jam 16.00, atau malam ba’da maghrib dan jam 20.00 WIB. Namun, bisa juga pagi jam 05.30 WIB.
Dalam 1 pekan ada 6 – 13 pertemuan, atau per harinya ada 1 – 3 pertemuan. Durasi tiap pertemuan adalah sekitar 1 atau 2 jam.
Jadwal tetap pelajarannya insyaallah akan diinformasikan sebelum KBM dimulai.
7. Apakah ada rekaman pelajaran untuk keperluan murajaah?
Jawab:
Insyaallah ada. Disediakan rekaman audio di channel Telegram dan video YouTube.
8. Bagaimana jika tidak bisa hadir live Zoom saat jadwal pelajaran?
Jawab:
Jika berhalangan, wajib menyimak rekaman dan upload catatan/ringkasannya sebagai ganti kehadiran.
9. Apakah ada tugas dan ujiannya?
Jawab:
Ada. Sebagian dars ada yang ujiannya bergantian tiap pekan. Ada juga yang ujiannya setiap tengah dan akhir semester.
10. Apakah ada sistem gugur atau DO (Drop-out)?
Jawab:
Ada. Jika kehadiran santri minim atau tidak aktif maka akan dikeluarkan.
11. Apakah nanti ada grup WhatsApp untuk santri?
Jawab:
Ada. Grup WA ikhwan dan akhwat dipisah.
12. Berapa biaya pendidikannya?
Jawab:
SPP 4 bulan pertama sebesar Rp 400.000 dibayarkan setelah dinyatakan lolos seleksi. SPP bulan ke-5 dan seterusnya adalah Rp 100.000 per bulan.
13. Bagaimana dengan kitab, apakah wajib membeli dari Mahad?
Jawab:
Matan kitab tercetak wajib dimiliki oleh santri. Hanya saja, kitab diusahakan atau dibeli sendiri. Mahad tidak menjual.
14. Apakah ada ijazah atau sertifikatnya?
Jawab:
Insyaallah ada ijazah atau sertifikat elektronik bagi santri yang mengikuti program sampai selesai. Namun perlu diperhatikan, program kami adalah nonformal, sehingga tidak atau belum tentu bisa digunakan untuk keperluan melanjutkan studi berikutnya atau untuk mendapatkan perkerjaan.
Semoaga jawaban pertanyaan ini bisa membantu.